100+ Contoh Soal TWK Sistem Tata Negara dan Pembahasan
100+ Contoh Soal TWK Sistem Tata Negara dan Pembahasan | Soal TWK (Tes Wawasan Kebangsaan) Sistem Tata Negara adalah jenis pertanyaan atau tes yang dirancang untuk menguji pemahaman calon pegawai negeri sipil (CPNS) tentang sistem pemerintahan dan tata negara Indonesia.
Soal TWK Sistem Tata Negara mencakup berbagai aspek terkait struktur pemerintahan, lembaga-lembaga negara, peran mereka dalam menjalankan pemerintahan, serta prinsip-prinsip dasar yang mengatur tata negara Indonesia.
Soal-soal ini dirancang untuk menguji pemahaman calon pegawai negeri tentang struktur dan mekanisme pemerintahan di Indonesia, serta bagaimana mereka dapat menerapkan pemahaman tersebut dalam melaksanakan tugas-tugas pemerintahan setelah menjadi pegawai negeri.
Pemahaman yang baik tentang sistem tata negara Indonesia sangat penting bagi CPNS, karena mereka akan berperan dalam menjalankan dan mendukung berbagai kebijakan dan program pemerintah.
Contoh soal TWK dan pembahasan tipe soal lainnya bisa dilihat di 1000+ Contoh Soal TWK CPNS dan Pembahasan
Contoh Soal TWK Sistem Tata Negara dan Pembahasan
Sistem tata negara adalah landasan penting yang membentuk struktur pemerintahan dan aturan main dalam suatu negara. Di Indonesia, pemahaman yang mendalam tentang sistem tata negara menjadi sangat vital, terutama bagi calon pegawai negeri sipil (CPNS) yang akan berperan dalam mengemban tugas-tugas pemerintahan.
Tes Wawasan Kebangsaan (TWK) adalah bagian integral dari seleksi CPNS, dan salah satu aspek yang diuji adalah pemahaman tentang Sistem Tata Negara Indonesia.
Dalam artikel ini, kami akan menghadirkan contoh-contoh soal TWK Sistem Tata Negara beserta pembahasannya. Tujuan kami adalah memberikan panduan yang bermanfaat kepada calon peserta CPNS dalam memahami jenis pertanyaan yang mungkin mereka hadapi dalam ujian.
Pemahaman yang kuat tentang sistem tata negara Indonesia akan membantu CPNS dalam menjalankan tugas-tugas mereka, berkontribusi pada kebijakan publik, dan memastikan pemerintahan yang efektif.
Sistem tata negara Indonesia yang didasarkan pada prinsip-prinsip demokrasi, pemisahan kekuasaan, dan partisipasi aktif masyarakat memerlukan pengetahuan yang mendalam agar CPNS dapat berfungsi dengan baik dalam lingkungan birokrasi pemerintahan yang kompleks.
Oleh karena itu, mari kita eksplorasi bersama contoh soal TWK Sistem Tata Negara yang relevan dan pembahasannya untuk mempersiapkan calon pegawai negeri sipil dalam menghadapi ujian ini.
Contoh Soal TWK Sistem Tata Negara #1
Terbentuknya negara melalui adanya kelebihan dan dominasi seseorang atas orang lain, pemahaman itu merupakan intisari dari …
a. Teori perjanjian
b. Teori pemerintahan
c. Teori politik
d. Teori yuridis
e. Teori kekuasaan
Jawaban : e
Pembahasan:
Teori kekuasaan yang bersifat fisik: yaitu yang kuatlah yang berkuasa (ajaran yang dianut oleh Machiaveli).
Contoh Soal TWK Sistem Tata Negara #2
APBN ditetapkan dengan persetujuan …
a. DPR
b. Presiden
c. MA
d. MPR
e. Kejaksaan Agung
Jawaban : a
Pembahasan:
Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara atau disingkat APBN, adalah rencana keuangan tahunan pemerintahan Negara Indonesia yang disetujui oleh Dewan Perwakilan Rakyat.
APBN berisi daftar sistematis dan terperinci yang memuat rencana penerimaan dan pengeluaran Negara selama satu tahun anggaran (1 Januari – 31 Desember). APBN, Perubahan APBN dan Pertanggungjawaban APBN setiap tahun ditetapkan dengan Undang – Undang.
Contoh Soal TWK Sistem Tata Negara #3
Berikut Ini yang merupakan tugas dan wewenang Makamah Agung adalah …
a. Memeriksa dan memutus permohonan di tingkat banding
b. Memeriksa dan memutus permohonan peninjauan kembali putusan yang belum memperoleh status hokum tetap
c. Memberikan nasihat kepada presiden dalam pemberian dan penolakan abolisi
d. Menguji secara material terhadap peraturan perundang-undangan di atas undang-undang
e. Memberikan pertimbangan dalam bidang hukum kepada lembaga tinggi Negara
Jawaban : e
Pembahasan:
Diminta ataupun tidak, MA dapat memberikan pertimbangan dalam bidang hukum kepada lembaga tinggi negara.
Contoh Soal TWK Sistem Tata Negara #4
Pemisahan kekuasaan pada tiga lembaga yang berbeda (legislatif, yudikatif, eksekutif) disebut …
a. Trias Politika
b. Triumvirat
c. Magnum Opus
d. Monarki
e. Tirani
Jawaban : a
Pembahasan:
Pemisahan kekuasaan pada 3 lembaga yang berbeda (legislative, yudikatif, eksekutif) disebut Trias Politika.
Contoh Soal TWK Sistem Tata Negara #5
Hukum yang mengatur hubungan antara negara dengan alat – alat perlengkapannya atau hubungan antara negara dengan warga negara, termasuk dalam …
a. Hukum privat
b. Hukum pidana
c. Hukum perdata
d. Hukum administrasi negara
e. Hukum publik
Jawaban : e
Pembahasan:
Hukum yang mengatur hubungan antara negara dengan alat – alat perlengkapannya atau hubungan antara negara dengan warga negara, termasuk dalam Hukum Publik.
Contoh Soal TWK Sistem Tata Negara #6
Berikut ini lembaga Negara yang tidak dipilih langsung oleh rakyat adalah …
a. Anggota DPR
b. Anggota DPD
c. Presiden
d. Wakil Presiden
e. Anggota BPK
Jawaban : e
Pembahasan:
Anggota BPK dipilih oleh DPR atas pertimbangan DPD.
Contoh Soal TWK Sistem Tata Negara #7
Di antara negara – negara berikut ini, yang menerapkan sistem pemerintahan referendum adalah …
a. Swiss
b. Inggris
c. Italia
d. Belanda
e. Belgia
Jawaban : a
Pembahasan:
Swiss menganut sistem pemerintahan referendum (parlementer dan presidensil) yang berarti diketuai oleh presiden dan parlemen. Referendum berasal dari kata refer (mengembalikan) yang berarti pelaksanaan pemerintahan dikembalikan / diawasi oleh masyarakatnya.
Di Swiss, parlemen sepenuhnya mengatur pemerintahan dalam negara, dan mereka selalu berusaha mencapai keseimbangan dinamika di antara badan legislatif dan eksekutif.
Ada dua jenis referendum yang diterapkan di Negara Swiss, yaitu facultative referendum dan obligatory referendum . Facultative referendum adalah ketika Jika penduduk menolak suatu hukum, mereka harus bisa mendapatkan 50.000 tanda tangan yang tidak menyetujui hukum tersebut dalam waktu 100 hari.
Jika sudah didapati demikian, maka akan diadakan suatu pemilihan nasional untuk menentukan apakah para penduduk lainnya juga menyetujui atau menolak hukum tersebut.
Ini adalah tipe referendum yang sering digunakan. Obligatory referendum adalah suatu kewenangan untuk penduduk agar dapat membuat suatu amandemen konstitusi apabila mereka mendapatkan 100.000 tanda tangan yang menyetujuinya dalam waktu 18 bulan.
Contoh Soal TWK Sistem Tata Negara #8
Lembaga kekuasaan kehakiman yang berwenang memeriksa dan memutus permohonan banding adalah …
a. Komisi Yudisial
b. Pengadilan Tinggi
c. Pengadilan Negeri
d. Mahkamah Agung
e. Mahkamah Konstitusi
Jawaban : b
Pembahasan:
Pengadilan Tinggi adalah pengadilan tingkat banding, yaitu pengadilan yang memeriksa kembali perkara yang telah diputuskan pengadilan negeri. Tempat kedudukan pengadilan tinggi di ibukota provinsi.
Contoh Soal TWK Sistem Tata Negara #9
Berikut ini merupakan makna Indonesia sebagai Negara kesatuan, kecuali …
a. Negara yang warga Negaranya erat bersatu
b. Otonomi individu diakui kepentingannya secara seimbang dengan kepentingan kolektivitas rakyat
c. Otonomi individu diakui kepentingannya secara seimbang dengan kepentingan masyarakat terpencil
d. Mempersatukan seluruh bangsa Indonesia dalam wadah NKRI
e. Mengabaikan adanya pluralism dan menafikan otonomi individu rakyat
Jawaban : e
Pembahasan:
Mengabaikan adanya pluralism dan menafikan otonomi individu rakyat bukan merupakan makna Indonesia sebagai Negara kesatuan.
Contoh Soal TWK Sistem Tata Negara #10
Teori yang menyatakan bahwa adanya negara di dunia ini adalah atas kehendak Tuhan disebut …
a. Teori Teokrasi
b. Teori kekuasaan
c. Teori perjanjian
d. Teori kedaulatan
e. Teori politik
Jawaban : a
Pembahasan:
Teori Teokrasi: bentuk pemerintahan di mana prinsip – prinsip Ketuhanan memegang peran utama.
Contoh Soal TWK Sistem Tata Negara #11
Tujuan negara Republik Indonesia yang berkaitan dengan dunia internasional adalah ….
a. Mencerdaskan kehidupan bangsa
b. Memajukan kesejahteraan umum
c. Melindungi segenap bangsa dan seluruh tumpah darah
d. Melaksanakan ketertiban dunia
e. Memajukan kerjasama regional
Jawaban : d
Pembahasan:
Tujuan negara Republik Indonesia yang berkaitan dengan dunia internasional adalah untuk melaksanakan ketertiban dunia.
Contoh Soal TWK Sistem Tata Negara #12
Pemilihan senat untuk mewakili negara bagian di Amerika Serikat dilaksanakan setiap … tahun sekali.
a. 2
b. 3
c. 4
d. 5
e. 6
Jawaban : e
Pembahasan:
Setiap negara bagian Amerika Serikat mempunyai dua orang senator yang mempunyai masa jabatan 6 tahun, dan dapat dipilih kembali tanpa batas.
Contoh Soal TWK Sistem Tata Negara #13
Lembaga negara yang yang berwenang memutuskan persoalan terkait dengan perselisihan hasil pemilu adalah …
a. Komisi Yudisial
b. Presiden
c. DPR
d. Mahkamah Agung
e. Mahkamah Konstitusi
Jawaban : e
Pembahasan:
Sejak berlakunya UU No. 12/2008, maka sengketa hasil pilkada ditangani oleh Mahkamah Konstitusi (MK). Hal ini berdasarkan ketentuan Pasal 236C UU No. 12/2008 yang berbunyi: “Penanganan sengketa hasil penghitungan suara pemilihan kepala daerah dan wakil kepala daerah oleh Mahkamah Agung dialihkan kepada Mahkamah Konstitusi paling lama 18 (delapan belas) bulan sejak Undang – Undang ini diundangkan.”
Wewenang MK untuk menangani sengketa hasil pemilukada juga diatur dalam Pasal 29 ayat (1) huruf e (“UU 48/2009”) yang berbunyi: “Mahkamah Konstitusi berwenang mengadili pada tingkat pertama dan terakhir yang putusannya bersifat final untuk kewenangan lain yang diberikan oleh undang – undang.”
Contoh Soal TWK Sistem Tata Negara #14
Di negara Perancis, senat merupakan perwakilan dari teritori, daerah, dan wilayah administratif dengan masa jabatan … tahun.
a. 5
b. 6
c. 7
d. 8
e. 9
Jawaban : b
Pembahasan:
Masa jabatan anggota Senat Perancis adalah 6 tahun. Setiap tiga tahun, sepertiga dari anggota Senat akan digantikan. Hal ini dilakukan untuk memastikan adanya kesinambungan dan stabilitas dalam keanggotaan Senat.
Contoh Soal TWK Sistem Tata Negara #15
Suatu sistem pemerintahan dimana lembaga eksekutif (pemerintah) dan legislatif (parlemen) memiliki kedudukan yang sama dan saling melakukan kontrol (checks and balances) disebut sistem pemerintahan …
a. Monarki
b. Aristokrasi
c. Presidensial
d. Parlementer
e. Komunis
Jawaban : c
Pembahasan:
Dalam sistem pemerintahan presidensial, kedudukan eksekutif tak bertanggung jawab pada parlemen atau badan perwakilan rakyat. Adapun dasar hukum dari kekuasaan eksekutif dikembalikan kepada pemilihan rakyat.
Sebagai kepala eksekutif, seorang presiden menunjuk pembantu – pembantunya yaitu para menteri untuk memimpin departemennya masing – masing dan mereka hanya bertanggung jawab kepada presiden.
Negara yang terkenal penganut sistem ini adalah Amerika Serikat yaitu yang mempertahankan ajaran Montesquieu, di mana kedudukan tiga kekuasaan yaitu legislatif, eksekutif dan yudikatif yang terpisah satu sama lain secara tajam dan saling menguji serta saling mengadakan perimbangan ( check and balance ).
Contoh Soal TWK Sistem Tata Negara #16
Berikut ini yang merupakan salah satu ciri hukum pidana adalah …
a. Korban sebagai penggugat
b. Tersangka sebagai tergugat
c. Mengatur masalah keluarga
d. Proses pengadilan setelah ada laporan pihak korban
e. Mengatur hal-hal yang berupa pelanggaran dan kejahatan
Jawaban : e
Pembahasan:
Ciri – ciri hukum pidana antara lain :
- Mengatur hubungan antar anggota masyarakat dengan negara
- Mengatur hal – hal yang berupa pelanggaran dan kejahatan
- Meski tanpa pengaduan korban akan tetap diambil tindakan oleh pengadilan
- Pihak yang dirugikan cukup melapor kepada yang berwajib (polisi) dan akan menjadi saksi
- Penggugat adalah penuntut umum
Contoh Soal TWK Sistem Tata Negara #17
Berikut ini pihak yang terlibat dalam pemilihan, pertimbangan, serta pengesahan anggota BPK, yaitu …
a. Presiden, Wakil Presiden, DPR
b. MPR, DPD, Presiden
c. MA, M K, Presiden
d. DPR, DPD, MPR
e. DPR, DPD, Presiden
Jawaban : e
Pembahasan:
BPK dipilih oleh DPR atas pertimbangan DPD dan dilantik oleh presiden.
Contoh Soal TWK Sistem Tata Negara #18
Lembaga Negara yang membawahi badan-badan peradilan dalam lingkungan Peradilan Umum, lingkungan Peradilan Agama, lingkungan Peradilan militer dan lingkungan Peradilan Tata Usaha Negara (PTUN) adalah …
a. Mahkamah Agung
b. Komisi Yudisial
c. Mahkamah Konstitusi
d. DPR
e. MPR
Jawaban : a
Pembahasan:
Tingkat peradilan tertinggi yang dapat membawahi peradilan umum maupun peradilan khusus adalah Mahkamah Agung.
Contoh Soal TWK Sistem Tata Negara #19
Referendum yang harus terlebih dahulu mendapat persetujuan langsung dari rakyat sebelum UU tertentu diberlakukan merupakan …
a. Referendum Obligatoir
b. Referendum Fakultatif
c. Referendum Konsultatif
d. Referendum Terpusat
e. Referendum Kerakyatan
Jawaban : a
Pembahasan:
Referendum obligator ( referendum wajib) adalah pemungutan suara rakyat yang wajib dilaksanakan untuk menentukan berlakunya suatu undang-undang dasar negara. Misalnya, referendum mengadakan perubahan UUD. Jadi, suatu undang-undang berlaku bila sudah mendapat persetujuan dari rakyat.
Contoh Soal TWK Sistem Tata Negara #20
Pembangunan ekonomi Indonesia yang berdasarkan Pancasila menganut sistem ekonomi …
a. Liberal
b. Monopoli dan persaingan bebas
c. Yang tidak mengakui kepemilikan individu
d. Berdasarkan moralitas Ketuhanan dan kemanusiaan
e. Yang disertai penindasan dalam mencapai cita-citanya
Jawaban : d
Pembahasan:
Pembangunan ekonomi Indonesia yang berdasarkan Pancasila menganut sistem ekonomi yang berdasarkan moralitas Ketuhanan dan kemanusiaan.
Contoh Soal TWK Sistem Tata Negara #21
Hukum yang mengatur tata cara melaksanakan serta mempertahankan isi dari hukum materiel disebut hukum …
a. Materiel
b. Formal
c. Privat
d. Publik
e. Positif
Jawaban : b
Pembahasan:
Hukum formal => Hukum yang mengatur tata cara melaksanakan serta mempertahankan isi dari hukum materiel.
Contoh Soal TWK Sistem Tata Negara #22
Suatu pemerintahan yang dilakukan oleh seluruh rakyat guna kepentingan seluruh rakyat disebut pemerintahan …
a. Tirani
b. Monarki
c. Oligarsi
d. Aristokrasi
e. Demokrasi
Jawaban : e
Pembahasan:
Pemerintahan Demokrasi => Suatu pemerintahan yang dilakukan oleh seluruh rakyat guna kepentingan seluruh rakyat.
Contoh Soal TWK Sistem Tata Negara #23
Suatu organisasi kekuasaan yang memiliki kedaulatan disebut …
a. Pemerintahan
b. Kerajaan
c. Negara
d. Kekuasaan
e. Politik
Jawaban : a
Pembahasan:
Pemerintahan adalah organisasi yang memiliki kekuasaan untuk membuat dan menerapkan hukum serta undang – undang di wilayah tertentu. Ada beberapa definisi mengenai sistem pemerintahan. Sama halnya, terdapat bermacam – macam jenis pemerintahan di dunia.
Contoh Soal TWK Sistem Tata Negara #24
Sumber hukum dari keputusan hakim terdahulu yang dijadikan dasar keputusan oleh hakim – hakim lain dalam memutuskan perkara yang sama disebut …
a. statue
b. custom
c. Jurisprudensi
d. treaty
e. doktrin
Jawaban : c
Pembahasan:
Keputusan Hakim (Jurisprudensi); adalah keputusan hakim terdahulu yang dijadikan dasar keputusan oleh hakim – hakim lain dalam memutuskan perkara yang sama.
Contoh Soal TWK Sistem Tata Negara #25
Di antara pernyataan berikut yang tidak tepat berkaitan dengan sistem pemerintahan di Amerika Serikat adalah …
a. Bentuk negara federasi
b. Presiden hanya sebagai simbol negara saja
c. Menerapkan sistem pemerintahan presidensial
d. Terdapat pemisahan yang keras antara lembaga legislatif, eksekutif, dan yudikatif
e. Pemilihan presiden dan wakil presiden dalam satu paket secara langsung
Jawaban : b
Pembahasan:
Amerika Serikat menganut sistem pemerintahan presidensiil => presiden sebagai kepala negara (simbol negara) dan sekaligus kepala pemerintahan.
Contoh Soal TWK Sistem Tata Negara #26
Badan perwakilan rakyat yang anggota – anggotanya dipilih diantara calon partai yang ada di Inggris untuk masa jabatan 5 tahun disebut …
a. House of Commons
b. House of Lords
c. National Assembly
d. The House of Representative
e. National People’s Congress
Jawaban : a
Pembahasan:
Badan perwakilan rakyat yang anggota – anggotanya dipilih diantara calon partai yang ada di Inggris untuk masa jabatan 5 tahun disebut House of Commons.
Contoh Soal TWK Sistem Tata Negara #27
Organisasi PBB yang melakukan pengawasan di bidang ketenagakerjaan dan perburuhan adalah …
a. WHO
b. UNESCO
c. ASEAN
d. ILO
e. UNHCR
Jawaban : d
Pembahasan:
WHO bergerak di bidang kesehatan, UNESCO bergerak di bidang pendidikan, UNHCR bergerak di bidang kemanusiaan, ILO ( International Labour Organization ) di bidang perburuhan dan ASEAN adalah organisasi bangsa – bangsa Asia Tenggara.
Contoh Soal TWK Sistem Tata Negara #28
Apa dasar hukum pembentukan Mahkamah Konstitusi …
a. UU Nomor 21 tahun 2003
b. UU Nomor 22 tahun 2003
c. UU Nomor 23 tahun 2003
d. UU Nomor 24 tahun 2003
e. UU Nomor 25 tahun 2003
Jawaban : d
Pembahasan:
Dasar hukum pembentukan Mahkamah Konstitusi adalah UU Nomor 24 tahun 2003.
Contoh Soal TWK Sistem Tata Negara #29
Tim terpadu yang dibentuk pemerintah untuk memisahkan kekuasaan eksekutif dengan kekuasaan yudikatif agar dapat mewujudkan peradilan yang bebas adalah ciri utama dari …
a. Negara hukum
b. Pemerintah demokrasi
c. Negara Republik
d. Kedaulatan rakyat
e. Penegakan hukum
Jawaban : b
Pembahasan:
Pemerintah demokrasi akan berusaha untuk memenuhi aspirasi dari rakyatnya.
Contoh Soal TWK Sistem Tata Negara #30
Perubahan Struktur ketatanegaraan Republik Indonesia akibat dilakukannya amandemen UUD 1945 menyebabkan terjadinya perubahan pada lembaga – lembaga negara. Salah satu lembaga negara baru sebagai produk UUD amandemen adalah Mahkamah Konstitusi yang bertugas…
a. Membantu MA dan menyelesaikan perkara tingkat kasasi
b. Menyeleksi calon hakim agung
c. Menguji undang-undang terhadap UUD 1945
d. Berkonsultasi dengan presiden dalam memberi amnesti dan abolisi
e. Menangani pelanggaran HAM ringan maupun berat.
Jawaban : c
Pembahasan:
Mahkamah Konstitusi berwenang mengadili pada tingkat pertama dan terakhir yang putusannya bersifat final untuk:
- Menguji undang – undang terhadap Undang – Undang Dasar Negara Republik IndonesiaTahun 1945.
- Memutus Sengketa kewenangan lembaga negara yang kewenangannya diberikan oleh UUD Negara Republik Indonesia Tahun 1945.
- Memutus pembubaran partai politik, dan
- Memutus perselisihan tentang hasil pemilihan umum
Contoh Soal TWK Sistem Tata Negara #31
Berikut ini merupakan ciri – ciri sistem kabinet presidensil, kecuali …
a. Penyelenggara Negara di tangan presiden
b. Menteri dibentuk oleh presiden
c. Kekuasaan legislatif di tangan parlemen
d. Presiden tidak berada di bawah pengawasan langsung parlemen
e. Setiap menteri bertanggung jawab pada parlemen
Jawaban : e
Pembahasan:
Kabinet presidensial adalah suatu kabinet dimana pertanggungjawaban atas kebijaksanaan pemerintah dipegang oleh presiden. Presiden merangkap jabatan sebagai perdana menteri sehingga pada menteri tidak bertanggung jawab kepada parlemen/DPR melainkan kepada presiden.
Contoh Soal TWK Sistem Tata Negara #32
Berikut ini bukan merupakan pemerintah daerah, yaitu …
a. Gubernur
b. Walikota
c. DPRD
d. Bupati
e. Dinas daerah
Jawaban : c
Pembahasan:
Pemerintah Daerah adalah unsur penyelenggara Pemerintah Daerah yang terdiri dari Gubernur, Bupati, atau Walikota, dan perangkat daerah.
Contoh Soal TWK Sistem Tata Negara #33
Pada saat memberikan grasi dan rehabilitasi, presiden harus mempertimbangkan pertimbangan dari …
a. Kejaksaan Agung
b. Komisi Yudisial
c. DPR
d. Mahkamah Agung
e. Wakil Presiden
Jawaban : d
Pembahasan:
Di dalam UUD 1945 pasal 14 dijelaskan bahwa Presiden memberi grasi dan rehabilitasi dengan memerhatikan pertimbangan Mahkamah Agung.
Contoh Soal TWK Sistem Tata Negara #34
Peraturan – peraturan di negara Republik Indonesia mempunyai hierarki tertentu. Di antara peraturan perundang – undangan berikut, yang terendah kedudukannya dari yang lain adalah …
a. Undang-undang
b. PERPU
c. Peraturan Presiden
d. Ketetapan MPR
e. Undang Undang Dasar
Jawaban : c
Pembahasan:
Pasal 7 ayat 1 Jenis dan hierarki Peraturan Perundang-undangan terdiri atas:
- Undang – Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945
- Ketetapan Majelis Permusyawaratan Rakyat
- Undang – Undang/ Peraturan Pemerintah Pengganti Undang – Undang
- Peraturan Pemerintah
- Peraturan Presiden
- Peraturan Daerah Provinsi dan
- Peraturan Daerah Kabupaten/Kota.
Contoh Soal TWK Sistem Tata Negara #35
Berikut ini yang bukan merupakan perlengkapan federal yang terdapat dalam bentuk pemerintahan Negara RIS adalah …
a. Presiden
b. Menteri
c. Senat
d. DPR
e. DPA
Jawaban : e
Pembahasan:
Yang bukan merupakan perlengkapan federal yang terdapat dalam bentuk pemerintahan Negara RIS adalah DPA.
Contoh Soal TWK Sistem Tata Negara #36
Bentuk pemerintahan ideal yang dipimpin oleh sejumlah orang cendekia dan sesuai dengan pikiran keadilan, dinamakan …
a. Tirani
b. Monarki
c. Oligarsi
d. Demokrasi
e. Aristokrasi
Jawaban : e
Pembahasan:
Aristokrasi adalah bentuk pemerintahan yang dipegang oleh kaum cendekiawan sesuai dengan pikiran keadilan.
Contoh Soal TWK Sistem Tata Negara #37
Pengangkatan Hakim Agung diusulkan oleh …
a. Komisi Yudisial
b. DPR
c. Mahkamah Agung
d. BPK
e. MPR
Jawaban : a
Pembahasan:
Komisi yudisial adalah lembaga Negara yang dibentuk berdasarkan UU No 22 tahun 2004 yang berfungsi mengawasi perilaku hakim dan mengusulkan nama calon hakim agung.
Contoh Soal TWK Sistem Tata Negara #38
Yang bukan merupakan hak anggota MPR adalah …
a. Hak memilih dan dipilih dan hak menentukan sikap
b. Hak imunitas dan hak protokoler
c. Hak angket dan hak interpelasi
d. Hak membela diri dan hak imunitas
e. Hak keuangan dan administrative
Jawaban : c
Pembahasan:
Hak anggota MPR menurut peraturan MPR No. 1 Tahun 2014 antara lain adalah hak mengajukan usul pengubahan pasal UUD 1945, hak menentukan sikap dan pilihan dalam pengambilan keputusan, hak memilih dan dipilih, hak membela diri, hak imunitas, hak protokoler, serta hak keuangan dan administratif.
Contoh Soal TWK Sistem Tata Negara #39
Menurut Aristoteles, monarki adalah suatu bentuk pemerintahan yang dipegang oleh …
a. Seseorang demi kepentingan pribadi
b. Seluruh rakyat demi kepentingan umum
c. Sekelompok cendekiawan demi kepentingan umum
d. Sekelompok cendekiawan demi kepentingan kelompok
e. Satu orang demi kepentingan umum
Jawaban : e
Pembahasan:
Menurut Aristoteles, monarki adalah suatu bentuk pemerintahan yang dipegang oleh satu orang demi kepentingan umum.
Contoh Soal TWK Sistem Tata Negara #40
Batas minimal pemilih pemilu adalah berumur …
a. 17 tahun
b. 22 tahun
c. 24 tahun
d. 20 tahun
e. 17 tahun atau sudah kawin
Jawaban : e
Pembahasan:
Warga Indonesia yang telah genap berusia 17 tahun atau lebih atau sudah/pernah kawin (UU No. 10 Tahun 2009, pasal 1 ayat 1 butir 22).
Contoh Soal TWK Sistem Tata Negara #41
Hukum yang diharapkan berlaku pada waktu yang akan datang disebut …
a. Ius Constituendum
b. Hukum Alam
c. Hukum Asasi
d. Ius Constitutium
e. Ius Sanguinis
Jawaban : a
Pembahasan:
Ius Constituendum => Hukum yang diharapkan berlaku pada waktu yang akan datang.
Contoh Soal TWK Sistem Tata Negara #42
Berikut ini merupakan kekuasaan presiden, kecuali …
a. Memberikan grasi dan rehabilitasi
b. Memegang kekuasaan tertinggi AD, AL, dan AU
c. Menyatakan Negara dalam keadaan bahaya
d. Memberikan gelar kehormatan
e. Membuat undang-undang
Jawaban : e
Pembahasan:
Kekuasaan membuat undang – undang atau legislatif dipegang oleh DPR.